Kini ini kisah lama yang sering diceritakan kembali di sekitar Texas.
Adapun ceritanya bermula begini
Di suatu waktu di kota San Antonio, Texas tinggallah seorang penyanyi terkenal yang kaya raya dan jelita.
Beberapa minggu ini, ia merasa begitu sedih tanpa tahu mengapa ia bersedih.
Terkadang hatinya bertanya, mengapa ia ada dalam hidup ini.
Untuk apa hidup?
Mengapa kita ada dikolong langit ini?
Lalu sudah terlanjur disini, mau apa?
Ia sama sekali tak tahu dimana sumber segala ketidak bahagiaannya.
Malam hari yang sepi, ia terbaring sendiri tak bisa tidur dan tak tahu mengapa.
Ia kaya, terkenal dan jelita.
Ia bisa kawin dengan siapa saja, pergi kemana saja dan berbuat apa saja yang disukainya.
Tapi ia merana
Paginya ia pergi mengunjungi dokter kawannya.

Si penyanyi berkata :”Dokter, mengapa saya jadi begini?
Hidup saya begitu kosong sepi tak punya arti
Sama sekali tak punya arti yang bisa membuat saya bahagia
Katakanlah, apa yang saya harus perbuat untuk bisa bahagia?”

Si dokter mendengar dan kemudian memanggil seorang pembantunya yang baru kerja disitu.
Namanya Irma dan ia datang dari Mexico sebagai tenaga kerja imigrant ke USA.
Si dokter bilang : Irma, katakanlah pada kawan saya ini, bagaimana kau menemukan bahagia?”

Dan inilah cerita Irma :”Setahun yang lalu suamiku meninggal karena malaria, lalu sebulan kemudian anakku tewas dalam kecelakaan mobil.
Aku kehilangan segalanya. Tak punya siapa siapa lagi

Aku tak bisa makan, tak bisa tidur dan tak bisa tertawa atau tersenyum
Kadang kadang aku pikir bagaimana kalau bunuh diri sajalah
Suatu sore aku berjalan pulang selesai kerja.
Diluar begitu dingin dan malam mendatang.
Seekor anak kucing yang teramat kecil mengikutiku pulang ke rumah.
Aku merasa kasihan, makanya kubawa kedalam.
Ku beri makanan dan susu.
Ia menghabisi segalanya dan datang padaku.
Mengeong dengan lucu sambil menggaruk kakiku
Untuk pertama kalinya aku tertawa dan tersenyum.
Kupikir kalau seekor anak kucing bisa membuatku bahagia, tertawa dan tersenyum, bagaimana kalau menolong orang?
Siapa tahu mereka juga bisa membuatku bahagia?”

Esoknya aku membuat masakan yang sedap dan aduhai nikmatnya buat seorang tetangganya yang sakit.
Setiap hari aku mencoba berbuat sesuatu yang baik buat orang orang disekitarku.
Aku gembira bisa membuat mereka gembira.
Bisa tersenyum dan tertawa kembali
Setiap malam aku tidur nyenyak dan setiap makan aku kenyang dan puas.
Aku bahagia bisa membuat orang lain bahagia ”

Mendengar cerita Irma, si penyanyi yang terkenal, kaya raya dan jelita, menangis tersedu.
Ia selalu punya uang yang bisa membeli apa saja, tapi tak punya bahagia seperti Irma.

Perjalanan 2004

Buat yang have nothing
want nothing, expect nothing
fear nothing and free

========================================
Pengirim : Lasma Siregar
========================================

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *