Ini dia puteri terbaik Indonesia. Setidaknya menurut penilaian 11 orang dewan juri pemilihan Putri Indonesia 2003 yang didasarkan pada tiga B (brain, beauty, behaviour).Dian Krishna, 25, lulusan pascasarjana ilmu komunikasi dari RMIT University, Australia yang merupakan wakil DKI Jakarta terpilih menjadi Putri Indonesia 2003 dengan nilai 4.750 poin mengalahkan 34 finalis dari 30 provinsi. Jawabannya menyentuh atas pertanyaan apa yang dilakukannya saat matahari terbit.

Di urutan kedua sebagai runner up I terpilih Siska Amelia, 24, asal Kalimantan Barat dan runner up II diraih Melissa Yasmin Kapitan, 20, asal Maluku. Kedua puteri ini terpaut 10 dan 15 nilai dari Dian. Pada malam final pemilihan Putri Indonesia 2003 di Teater Tanah Airku TMII, Jumat malam 25 Juli 2003, yang juga dihadiri Miss Universe 2003 Amelia Vega, itu juga terpilih Fallia Rima Alamsyah dari Lampung sebagai Putri Favorit, Evelyne Natalia Gunawan dari Jawa Tengah sebagai Putri Persahabatan, Umi Arimbi Khallistasani dari DI Jogjakarta sebagai Putri Berbakat, dan Ratu Tiara Hadijah Habibie dari Gorontalo sebagai Putri Berbusana Daerah Terbaik.

Final Pemilihan Putri Indonesia Ke 8/2003 yang disiarkan langsung Indosiar itu berlangsung meriah dipandu presenter Tantowi Yahya dan Alya Rohali. Dari 34 finalis dipilih10 terbaik, kemudian lima terbaik, hingga tiga terbaik. Pada setiap babak, dewan juri yang dipimpin Kusumadewi dan terdiri dari 11 orang, di antaranya anggota DPR Yasril Ananta Baharuddin, perancang busana Ramli dan artis Maudy Kusnaedi, mengajukan pertanyaan kepada finalis.

Dian Krishna terlihat lebih menonjol dan percaya diri. Setidaknya menurut penilaian Ketua Dewan Juri Kusumadewi sebagaimana diungkapkannya kepada TokohIndonesia DotCom seusai acara final itu. “Saat menjawab berbagai pertanyaan, ia tampak percaya diri dan memberi jawaban yang cukup bagus dan memuaskan para juri,” jelas Kusumadewi yang juga pengurus Yayasan Putri Indonesia, organisasi penyelenggara.

Menurut Kusumadewi, semua finalis memang memenuhi kriteria tiga B, yakni kecerdasan atau brain, kecantikan atau beauty, dan berperilaku baik atau behaviour. Tapi, katanya, Dian yang paling memiliki semuanya secara komplet. Menurutnya, Dian unggul saat menjawab pertanyaan saringan terakhir, apa yang dirasakannya saat melihat matahari terbit. Jawabannya menyentuh. Katanya, saat pagi bersama keluarga, dia langsung wudu dan salat, serta bersyukur atas karunia dan keselamatan yang telah diberikan Tuhan.

Puncak proses pemilihan yang disiarkan langsung stasiun televisi Indosiar itu terjadi saat Tantowi Yahya dan Alya Rohali mengumumkan runner up II dan runner up I secara berurutan. Saat runner up II diumumkan jatuh pada Melissa Yasmin Kapitan, tersisalah Dian dan Siska. Keduanya tampak tegang dan saling berpegangan tangan. Tepuk gemuruh bergema saat diumumkan runner up I dengan menyebut nama Siska Amelia. Dengan demikian, Dian Krishna terpilih sebagai Putri Indonesia 2003. Dian menggantikan Putri Indonesia 2002 Melanie Putria Dewitasari.

Puteri kelahiran Jakarta, 26 Nopember 1977 dan karyawan di salah satu stasiun televisi swasta di Jakarta, ini pun menerima ucapan selamat dari Miss Universe 2003 dari Dominican Republic Amelia Vega, Menteri Negara Budaya dan Pariwisata I Gde Ardika, dan Ketua Umum Yayasan Puteri Indonesia Ny BRA Mooryati Soedibyo.

Sebagai Puteri Indonesia 2003, Dian menerima berbagai hadiah antara lain rumah dinas, mobil dinas, dan uang Rp.25 juta. Selama setahun ia akan menjadi duta bangsa di forum forum internasional. Dengan sangat terharu, Dian kepada pers mengaku tidak pernah bermimpi mendapatkan penghargaan itu. “Saya merasa gembira,” ujar Dian usai menerima mahkota Putri Indonesia itu. Baginya gelar Puteri Indonesia ini bukan beban, tetapi tanggung jawab. Ia berjanji akan melaksanakan tanggung jawab itu sebaik baiknya, sesuai dengan apa yang diinginkan Yayasan Putri Indonesia. e ti

Ensiklopedi Tokoh Indonesia

========================================
Pengirim : Conan
========================================

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *